Jumat, 28 Februari 2025

Setelah Diresmikan, PT. EGS Siapkan Langkah di Dunia Keamanan

Cibinong, 28 Februari 2025 PT. Elite Guard Solutions (EGS), perusahaan yang bergerak di bidang pelayanan jasa keamanan, mengadakan pertemuan perdana antara karyawan dan manajemen baru. Pertemuan ini menjadi momen penting bagi seluruh jajaran perusahaan setelah resmi menjalin kontrak kerja sama dengan Mall Cibinong, sekaligus menandai peralihan dari manajemen lama ke manajemen baru.



Acara ini dihadiri oleh jajaran pimpinan PT. EGS, termasuk Komisaris Agus Widarko dan Direktur Utama Toto Purnama Giri, serta para karyawan yang bertugas di lokasi. Dalam sambutan perkenalannya, Agus Widarko menegaskan bahwa perubahan yang terjadi hanya sebatas pergantian manajemen, tanpa adanya pergantian personil.


"Saya tekankan lagi, tidak ada perubahan personil, hanya pergantian manajemen saja," ujar Agus Widarko di hadapan para karyawan. Pernyataan ini memberikan kepastian bahwa seluruh karyawan tetap berada dalam tim yang sama, hanya dengan struktur kepemimpinan yang baru.



Sementara itu, Direktur Utama PT. EGS, Toto Purnama Giri, menyampaikan komitmennya untuk mengelola perusahaan dengan maksimal demi menjaga kelangsungan kerja dan meningkatkan kualitas layanan keamanan.


"Saya akan berusaha dengan kemampuan yang saya bisa semaksimal mungkin agar ini semua berjalan dengan baik," tutur Toto dalam sambutannya. Ia juga menekankan pentingnya kerja sama dan komunikasi antara manajemen dan karyawan agar perusahaan dapat terus berkembang.



Dalam sesi wawancara doorstop bersama tim media Warta Sejagat, Agus Widarko memberikan pesan motivasi kepada seluruh karyawan agar tetap semangat dalam menjalankan tugasnya.


"Tindakan sekecil apa pun sangat berharga, karena sesuatu yang besar itu berawal dari yang kecil," ungkapnya. Pesan ini diharapkan dapat memotivasi seluruh tim untuk selalu bekerja dengan dedikasi dan profesionalisme tinggi.


Di sisi lain, Toto Purnama Giri juga menyampaikan visinya untuk PT. EGS di masa mendatang. Menurutnya, perusahaan ini tidak hanya akan berfokus pada pengamanan di pusat perbelanjaan, tetapi juga akan memperluas jangkauan layanan ke berbagai sektor di seluruh Indonesia.


"Harapan saya sebagai Direktur Utama dari EGS ini adalah agar perusahaan bisa berkembang, tidak hanya di mal saja, tetapi juga menyeluruh ke seluruh pelosok ataupun kota yang ada di Indonesia," jelasnya.


Pertemuan ini berlangsung dengan suasana yang kondusif dan penuh optimisme. Acara kemudian ditutup dengan sesi penandatanganan kontrak kerja sama antara PT. EGS dan Mall Cibinong, yang menjadi langkah awal dalam kerja sama strategis kedua belah pihak. Setelah penandatanganan, seluruh jajaran manajemen dan karyawan berfoto bersama sebagai simbol kebersamaan dan komitmen untuk membawa PT. EGS ke arah yang lebih baik di masa depan.



Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan PT. EGS dapat semakin memperkuat posisinya sebagai penyedia jasa keamanan yang profesional dan terpercaya, serta memberikan layanan terbaik bagi para mitranya.


by : Muhamad Firdaus

Pimpinan Redaksi


Sebuah model manusia yang ditakdirkan tinggal di Asia Tenggara yang bermimpi dan berdoa bisa bikin konten room tour di surga

1 komentar:

Banner Wartasejagat